Loading

Ayo Ngobrol Dengan Pengunjung Blog Pake Chat Box

Unknown | Jumat, Agustus 15, 2014 |
Assalamu'alaikum...
Sering kali pengunjung Blog ingin berkenalan dengan pemilik blog. Karena memang seperti itulah biasanya para blogger berjejaring. Memang bisa aja mereka ngajak ngobrol via komen langsung di tiap posting. Tapi akan lebih menarik dan lebih praktis kalo kita pasang widget Chat Box di halaman depan Blog kita. Hyuk simak tutorialnya.

1. Silahkan teman-teman masuk ke www.cbox.ws, lalu lakukan sign up, dan ikuti semua prosesnya

2. Setelah selesei sign up, silakan teman-teman log in ke akun teman-teman. Lalu silahkan pilih kira-kira model  chat box seperti apa yang tema-teman inginkan. Klik aja Look and Feel.
 Ada beberapa pilihan yang bisa dimanfaatkan,
  • Layout Option : teman-teman ingin chat box dengan tinggi dan lebar berapa. Silahkan disesuaikan dengan blog teman-teman
  • Style Present : Ingin warna Yang Seperti Apa? Banyak sekali Pilihan
  • Color and Font : Silahkan kalo ingin font dan warnanya diserasikan dengan  blog
  • Edit CSS : Kalo kurang puas dengan yang disediakan cbox, boleh kok otak-atik css sendiri :)
3. Kalo teman-teman sudah suka, silahkan klik PUBLISH untuk mendapatkan kode snipet

4. Klik Copy to Clipboard kode snippetnya > CTRL+C (copy)

5. Lalu teman-teman kembali ke Dashboard Blogger > Layout > Add Gadget > HTML/ Java Script

6. Silahkan Paste (CTRL+V) ke widget HTML/Java Script. Jangan Lupa kasih Nama yaaaa. Simpan

7. Ayo kita lihat hasilnya, daaaan Taadddaaaa Berhasil

 Atau silahkan lihat via Slide show berikut ini:

Nah, gimana teman-teman? senengkan ada chat box di blog kita? Insya Allah kegiatan ngeblog jadi tambah seru..

Makasih perhatiannya yaaa.. sampai umpa di tutorial berikutnya
Wassalam



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...